Rabu, 28 Oktober 2015

Rintihan Penerus Bangsa

Arina Hikmatul Hasanah

Teruntuk para pahlawan yang kini terbaring bisu
Dengarkanlah..
Kata hati dari anak negeri yang kau perjuangkan
Anak negeri yang masih paham akan tetes darah yang kau perjuangkan

Saat ini kami telah merdeka dari penjajah
Namun …
Kami belum merdeka dari bangsa kami sendiri
Kami sangat merindukan zamanmu

Wahai pahlawanku
Kau bersatupadu dan berjalan beriringan demi tujuan mulia
Kami disini terpecahbelah dan saling menjatuhkan
Paham individualisme telah merasuk dijiwa ini

Aku sempat berfikir ..
Bahwa inilah akhir dari negaraku
Garuda pribadiku, merah putih jiwaku seolah lenyap tergerus zaman
Zaman yang membanggakan kemewahan.. kebodohan.. dan kekerasan
Dimana keadilan di negeri ini ?

Aku hanyalah anak negeri yang ini membangun kembali negeri ini
Dengan berjiwa pancasila


Tidak ada komentar:

Posting Komentar

MATERI MACAM-MACAM GERAK

A. Lokomotor Gerakan lokomotor  gerakan yang ditandai dengan adanya perpindahan tempat, seperti jalan, lari, melompat, dan mengguling.  Ger...